Sabtu, 15 Mei 2010

Wisata Singapura - Perjalanan HEMAT

Aslinya ni Wisata gak sengaja, saya sendiri dah ke-8 ini ke Singapore, tapi ajak keluarga kan belum pernah....gara-garanya lihat promo Air Asia...ada penerbangan langsung dari Bandung. Lihat jadwal Kuala lumpur Malaysia atau Singapore, kok ada tiket murah Air Asia, dapetnya bulan Pebruari 2010, padahal posisi lihat tiket 1-2 bln sebelumnya....akhirnya langsung Booking, tiket PP Singapore-Bandung, dapet sekitar 4,5 jt... utk 6 orang, istri anak-anak plus adik ipar bisa ikut juga..mantaffss kan??


Dibuat deh jadwal, dengan rencana Singapura dan Kuala Lumpur Malaysia. Hasil surfing, dapet referensi bagus tempat-tempat wisata singapura disini, cukup lengkap nih info, mulai dari transportasi dan perjalanan di kota Singapore, pusat belanja, souvenir dll. Untuk Kualalumpur, saya surfing di link wisata Kualalumpur ini, termasuk perjalanan dari SIN-KL, dan Balik lagi. rencananya memang ke Kualalumpur kita mau naik Kereta api atau transportasi Bus.


::PERSIAPAN

 
Singkat Cerita, kubuat jadwal seperti yang saya cantumkan dibawah ini. Pokoknya semuanya kusiapkan dengan matang mulai dari pembuatan Paspor, tiket, biaya wisata, Hotel dll. Tahukah apa yg terjadi? setelah menikmati di Singapore, hari ke-2, pas mau booking KA ke KL, semua jadwal Fully Book, akhirnya coba Bus, ternyata Full juga, menyesal kenapa tidak pesan online saja....tapi kan dah tak berguna lagi.... baru tahu, kalau di Singapore, bila bersamaan dengan Hari Raya Imlek, adalah libur besar.....sampe 3 hari berturut-turut, kaya kita kalau mau IDul Fitri deh...kan waktunya orang-orang pada mudik.



:: WISATA SINGAPORE


Menyambung cerita diatas, akhirnya, Jadwal ke KL, batal....karena Tiket pulang sudah dijadwal hari ke-6, akhirnya kita mengisinya dengan City Tour, dengan Tour Bus Double Decker terbuka, keliling Kota...kota Singapore kan kecil saja, sehari sudah terkelilingi semua...

Sisa waktu lainnya, mengulangi wisata kembali ke Sentosa Island, dan mengulangi tempat2 wisata terkenalnya ...seperti Merlion, Esplanade dll, foto-foto sampe ratusan picture haha....pokoknya pegel-pegel abis...naik turun MRT, keliling Singapore sampe ujung.... Singapura terujung.


Tapi anak2 sangat menyukai, gimana gak seneng?, SCIENCE Center, recommended untuk dikunjungi, disini wahana banyak ilmu pengetahuannya dengan bentuk mainan anak-anak. 

Kalau Sentosa Island, dengan banyaknya jenis mainan, mulai dari Song of The Sea yang luar biasa, Film 4 Dimensi, Universal Studio, Butterfly park, Merlion dll pokoknya banyak lagi mainan di Sentosa Island.... waktu itu saya berangkat dari VIVO City pakai Mono Rail kesana.


Kalau Mau Rasakan Sensasi SANDS SKY PARK juga asyik,...bangunan yang seperti PERAHU diatas gedung/Hotelnya,  paling murah bayarnya Sin $16 per orang kalau hanya untuk jalan di Sky Park, kita akan naik diatas, dan akan menikmati pemandangan Singapura dari atas.... semuanya terlihat....arena balap F1, Art Museum, Singapore Flyer....dan banyak lagi deh....

Tapi beda lagi kalau kita masuk berenang di SKY PARK, ini lebih sensasi lagi, karena kita seolah-olah berenang di bibir Gedung, hmm...spektakuler dah.....

::HOTEL DI SINGAPURA



view dari Sky Park
Sky Park
 
Jadi, gak usah lagi saya uraikan disini penjelajahannya ya...silahkan survei sendiri, kalau Hotel, sebenarnya kalau tidak dgn keluarga, kalau ingin berhemat, bisa nginap di Hotel Bacpacker yang murah meriah,....Hotel jenis ini banyak tersedia di Singapura........ 
tapi karena bareng keluarga, saya book Hotel di Little India untuk 2 Kamar, saya booking melalui Hotel murah Online juga, saya ambil Hotel Dickson 81 di Little India, tarif kamar $SIN 96, sekitar 500rb per Room/ hari, jadi sekitar 5jt-an selama 5 hari, wekkkss ampe bosen tuh singapore.

Sebenarnya ada Hotel yg lebih murah juga di Geylang, tapi kayanya kurang Cocok untuk Keluarga, karena daerah "Red Zone", alias tempat PSK mangkal dll dah....gak rekomen kalau di daerah ini...

Tapi sebenarnya, untuk Tour, kalau mau hemat, ya jalan2 saja dah menyenangkan, apalagi klu malam hari ke Klark Quay, ada wisata sungai keren, klau mau belanja bisa di chinatown, atau di Bugis sama murahnya, pokoknya ngeborong abizz...


View Sky PARK - Flyer diambil dari Swiss Hotel Stamford
Tapi kalau kantong cukup tebel, bisa saja di Hotel agak baikan, misalnya di Royal Park Hotel, di Kitchener Rd., tarif waktu itu $SIN 321, jadi sekitar 2jt-an per malan, ......emang  mahal......tapi ini sudah Room Family dengan Tempat tidur 3, satunya King Size...nyaman memang, ada kolam renang juga dll...


Mau lebih okee lagi di Marina Bay Sand Hotel, atau...pernah juga saya nginap di SWISS HOTEL STAMFORD, tarif per malam Rp 4 Juta Wooww..... tapi itu ceritanya bukan hemat lagi...haha...tapi saya merasakan itu pada saat perjalanan Dinas saja hehe...alias pake anggaran Kantor... selain itu, gak deh...mendingan untuk Jalan-jalan ...

Kira-kira dibawah inilah jadwal perjalanan kami sekeluarga di Singapura-KL sebelumnya, tapi karena tidak jadi ke KL, maka hari ke-4 dan ke-5 dihabiskan di Singapore.


::KULINER
Di Singapur sepertinya tidak perlu khawatir makanan, mau model apa saja ada, dari mulai masakan india atau melayu banyak di kawasan Little India, atau Indonesia melayu di Bugis Village,.....atau mau masakan eropa sekalipun... klo di masakan melayu minumnya paling asik Teh Tarik....
untuk harga hemat, sekali makan di restoran pinggir jalan kira2 $SIN 8-10, dah kenyang, tapi anak2 lebih enjoy di Mc D saja, cuma bedanya MC D disini gak pake nasi...


::BELANJA
Kalau mau souvenir bisa saja ke Mustofa Market, disini buka 24 jam, paling lengkap dan terbilang relatif lebih murah untuk ukuran Mall...Parfume lengkap malah bisa coba dulu..., Souvenir seperti gantungan kunci, accesoris2 berbau singapura, kaos dll, tapi sebenarnya sih....kalau sepatu dan Baju, saya kira masih lebih baik beli di Bandung aja deh haha........banyakan buatan indonesia juga sih.. kecuali kalau ada acara discount besar-besaran....boleh juga ke Mall, disini kalau discount, emang bener-bener discount.....kagak pake istilah dinaikkan dulu....

Kalau mau sedikit cape, ya datang saja di Bugis Street, atau di Chinatown, ...bisa naik MRT, disana barang souvenir bener-bener murah...buatan china kebanyakan....saya baru tahu karena dengan keluarga, akhirnya jalan kesana daripada lontang lantung gak jelas...

Bagi yg mau kesana, siapkan saja semuanya, siapkan semua dokumen, baca dulu tips perjalanan dan persiapan keluar negeri, masih di blog ini ya...biar gak linglung....


So..Goodluck

Salam,
Hendrawan

::JADWAL PERJALANAN
JAM, Aktivitas
Hari ke-1, Kamis, 11 Peb 2010
09.00-09.45 Berangkat – Perjalanan ke Bandara Husein Sastranegara Airport
09.45-11.05 Proceed to Boarding lounge and waiting for departure time
11.05-13.40 Flight to SIN by AIR ASIA flight no QZ7971
13.40-14.10 Perjalanan ke Penginapan (daerah Little India) Pakai TAXI
14.10-17.00 Istirahat di Hotel + Sholat
17.00-17.30 Perjalanan ke Merlion
17.30-20.00 Merlion Park di Raffles Place
20.00-22.00 Wisata Kuliner (dinner) / Jalan ke Bugis dan Clarke Quay
22.00-22.30 Perjalan ke Penginapan + Istirahat




Hari ke-2, Jumat, 12 Peb 2010
08.00-08.30 Perjalanan ke Tempat Wisata ke Orchard
09.00-11.00 Wisata Sekitar Orchard
11.00-11.30 Perjalanan ke Tempat Wisata Lain
11.30-18.30 Wisata Lain (Singapore Zoo)
18.30-19.30 Dinner di ChinaTown / Little India
19.30-20.00 Perjalanan ke Penginapan
20.00- ----- Istirahat

Hari ke-3, Sabtu, 13 Peb 2010
08.30-09.00 Perjalanan ke Tempat Wisata - Target Sentosa Island
09.00-10.00 Jalan-jalan di VIVO City
10.00-17.00 Wisata Lain (di Sentosa Island)
17.00-18.00 Perjalanan ke Pusat belanja ......
18.30-19.30 Shopping – cari oleh2
19.30-20.00 Perjalanan ke Penginapan
20.00----- Istirahat

Hari ke-4, Minggu, 14 Peb 2010
07.00-13.00 Perjalanan ke KL, via Johor atau Terminal
13.00-15.00 Cek in Hotel - istirahat
15.00-18.00 Petronas Twin Towers, KLCC
18.00-19.00 istirahat
19.00-21.00 Petaling Street – Berada di Chinatown
21.00 Istirahat


Hari ke-5, Senin, 15 Peb 2010
08.00-10.00 Bukit Bintang Walk
10.00-13.00 Central Market – Belanja Souvenir
13.00-20.00 Perjalanan KL ke Singapore
20.00- istirahat


Hari ke-6, Selasa, 16 Peb 2010
11.00-12.00 Singapore Flyer
12.00-13.10 Perjalanan ke Bandara Changi Airport
13.10-14.55 Boarding + Flight to SIN by AIR ASIA flight no QZ7972
14.55 - Flight Bandung deui euy..!! Istirahat




Baca juga Wisata lainnya :

AUSTRALIA - SYDNEY

ARAB SAUDI
Umroh dan Wisata Religi, Arab Saudi (#1) - Persiapan dan bawaan Umroh
Umroh dan Wisata Religi, Arab Saudi (#3) - Wisata Religi Mekah–Madinah–Jeddah

KUALA LUMPUR - MALAYSIA

HONGKONG DAN SHENZHEN (CHINA)

CHINA - SHANGHAI

KOREA - SEOUL

SINGAPURA


PENTING!! sebelum ke Luar Negeri BACA :  Tips Perjalanan Ke Luar Negeri
.

6 komentar :

  1. Halo,

    Numpang tanya ttg hotel 81 dickson ya?
    Ini masuk red zone? Saya ada rencana untuk jalan2 dengan anak2, agak khawatir karena beberapa teman saya kurang merekomendasikan hotel ini.

    Tx

    BalasHapus
  2. Hotel 81 memang hampir ada disemua area ada, dan bukan kategori hotel Lux, tapi utk berhemeat dgn keluarga cukuplah...Dickson Street, berada di Little india, disana ktegori aman...sebab yang red zone, kebanyakan di area Geylang. tapi klo mau cek hotel, lihat di booking online aja, di bagian bawahnya ada rekomendasi hotel...dan hasil testimoni para pelanggannya...klo ada komen utk Family not recomended, gak usah...

    begitu ya

    BalasHapus
  3. 1 miggu yang melelahkan,
    cz jalan2 tanpa henti.
    seru tuh pastinya

    BalasHapus
  4. @Tiket pesawat : ..ya pastinya...tapi klo happy...gak kerasa capenya, seru pastinya :)

    BalasHapus
  5. travelling ke singapore pasti sangat menyenangkan sekali

    BalasHapus

Atas kunjungan dan Komentar, saya mengucapkan Terima kasih, semoga bermanfaat, dapat memupuk pikiran positif & selalu dapat mensyukuri Nikmat Allah swt ..., ..Aamiin yra.

Salam,
Hendrawan