Kamis, 12 Januari 2012

Hari Amal Sedunia.....Adakah?

pic. taken from
Hari ini....minggu ini...bulan ini atau Tahun 2012 ini...... kita lewati thn 2011.....
Merenung sejenak  ....Apa yg sudah anda berikan, manfaat untuk orang lain...... 
Manfaat apa yang telah diberikan, misalkan saja... secara perilaku, finansial, memberi makan fakir miskin, sumbangan tenaga, konsep, fikiran, motivasi dll. yang dapat memberikan perubahan hidup seseorang atau bahkan banyak orang ....tanpa pamrih!?

Bila ADA............
Semoga Allah memberikan lebih banyak rahmat-Nya kepada anda, karena sesungguhnya kelak ..orang yang anda bantu akan sangat berterima kasih, karena  telah memperhatikannya... insyaAllah ...


Sedikit cerita ringan menumbuhkan jiwa toleransi......



:: DUA BUNGKUS  KUE PASAR

Dalam suatu perjalanan dinas, jauh dari ibu kota propinsi......

Bermalam di hotel yang jauh dari Hotel kelas bintang.... namun cukuplah untuk menginap.... depan hotel berjejer para tukang beca....tukang sapu..dan penjaga hotel yg kelihatan sedang ngobrol...dgn bahasa asli daerahnya ....

Barangkali... cuma itu hotel terbaik di kota itu......
Setelah sholat subuh... kita keluar hotel untuk jalan pagi.... melihat keindahan kota di pagi hari.... Saya ajak teman untuk jalan pagi sambil olahraga......

Melewati Pasar Pagi dengan banyak makanan/jajanan pasar di pagi hari....temanku memilih makanan yg dia sukai... Dan minta dibungkus....DUA Bungkus. Saya sedikit heran, kenapa dua bungkus? Mungkin sekaligus untuk bekal melanjutkan perjalanan…fikirku.

Sepulang dari jalan pagi...sedikit bugar... Sampailah di hotel...temanku berjalan ke arah deretan tukang beca, tukang sapu yang ada didepan hotel tadi... Lalu diberikan SATU bungkus makanan yang tadi dibeli.....

Saya perhatikan,....kejadian tadi......
penerimaan tak terduga itu membuat kelompok tadi kelihatan berkerumun, bahkan dari bahasa verbal mereka terlihat Happy, mengerubuti bungkusan paket makanan tadi.....

Temanku,  menghampiriku.....aku tersenyum.... tanpa berkata, karena ternyata perkiraan yang salah dalam fikiranku tadi.....

:: MENCUCI MUKENA

Di Stasion TV Lokal, di bulan Ramadhan lalu, memberitakan kegiatan perkumpulan ibu-ibu di komunitas pengajian, dimana setiap masjid lingkungannya menyediakan mukena untuk sholat, sehingga para musafir yang datang dapat menggunakannya.

Ibu-ibu ini, mendatangi Setiap masjid di sekitar lingkungannya dan  mukena-mukena serta perlengkapan sholat yang ada di masjid itu, dicuci, diseterika diberikan pewangi yang segar, sekaligus dilakukan penatanaan kembali...... luar biasa.....


:: HARI AMAL SEDUNIA


Cerita diatas hanya contoh dari sekian banyak contoh bentuk amal dan manfaat yang bisa diberikan kepada orang lain.... hal kecil yang dapat membuat sukacita orang lain,....jadi bukan hanya masalah ibadah (urusan vertikal dengan Tuhan), tetapi urusan Horizontal (Manusia dengan Manusia) adalah juga bentuk ibadah lain...yaitu tanggung jawab kita, kebersamaan kita, sikap toleransi kita, kepedulian kita kepada sesama... karena kita adalah bagian dari mereka.


Bila anda kesulitan untuk berbuat seperti cerita diatas tadi.... dalam menumbuhkan rasa ini...
Bagaimana kalau ESOK hari atau kapan saja anda mau...., buatlah dalam satu hari, kita anggap sebagai hari AMAL SEDUNIA??.... kita anggap seluruh dunia berbuat seperti ini........ paling tidak sehari dalam setahun.... jelas lebih banyak lebih baik bukan....


Hari Amal sedunia ini, bisa kita rayakan dengan cara apapun, misalnya seperti contoh diatas...Teman saya yang membeli Sebungkus KUE PASAR yang paling dia sukai, kemudian dibagikan kepada orang lain agar juga dapat menikmati hal yang sama, atau ...seperti ibu-ibu komunitas yang membersihkan MUKENA di Mesjid-mesjid, atau bisa apa saja ..tergantung kreasi anda dalam menyenangkan orang lain...


:: MULAI DARI LINGKUNGAN SEKITAR


Berikut, Contoh Kecil ... dalam merayakan hari Amal Sedunia ini....


Ketika keluar Rumah pertama kali.... Kembangkan Senyum Anda, senyum optimis...niatkan keikhlasan anda untuk menyenangkan orang lain....ajak keluarga Anda (kalau anda Mau)...Siapkan uang Pecahan 20 lembar... Rp 5rb-an (100 Rb), lebih banyak lebih baik.... sekalian bawa Baju-baju bekas anda, Tas kerja/Tas sekolah tidak terpakai anda, ...apapun yang masih berguna....tapi tidak lagi anda pakai.... dan bahkan Makanan.....


Pertama kali keluar Komplek perumahan...Anda akan temui Satpam/Hansip/Penjaga, ...ajak ngobrol sebentar, tanya kabar keluarganya....siapa tahu memang anda belom kenali keluarganya, atau ada yang sakit dll.... berikan bingkisan kecil yang sudah anda siapkan ....


Keluar Perumahan, mungkin bertemu Tukang Sapu Jalanan, Tukang beca, Tukang ojeg dll......jangan lupa sapa mereka, tanya kabar, bila tersedia berikan bingkisan....


Ketemu Anak Sekolah, yang mungkin sedang berjalan kaki, sapa dan tanya sekolah dimana ..... setelah itu biarkan anak Anda, memberikan Bekal Jajan berbentuk uang atau tas sekolah bekas tadi... biarkan Anak anda menyerahkannya...anggap sebagai pelajaran toleransi...


Dijalanan, anda akan bertemu banyak orang.....dan kali ini, untuk Merayakan Hari Amal sedunia, tidak dilakukan pemilihan .... apakah seseorang itu layak atau tidak untuk diberikan.... intinya bagaimana anda berkomunikasi dan menyebarkan aura kebaikan....bahkan hanya komunikasi sekalipun, berikan pujian, traktir makan...dll.... 


Atau anda sengaja ke Rumah Sakit, panti Jompo, panti asuhan, anak yatim, kunjungan terapi autis, kanker dll......banyak cara yang bisa dikembangkan untuk menumbuh kembangkan jiwa toleransi....


Bagaimana? siapa merayakan hari amal sedunia? semoga dengan awalan ini, menjadikan kita terbiasa tumbuh rasa pengertian/peduli, empati, dan simpati.... dan menjadikan anda seorang yang makin bijaksana menghadapi kehidupan.... Aamiin YRA


Pada hari ini, tiap-tiap jiwa diberi balasan dengan apa yang diusahakannya. Tidak ada yang dirugikan pada hari ini. Sesungguhnya Allâh amat cepat hisabnya. (QS al Mu’min / 40 : 17)


Salam,
Hendrawan


NOTE:
Sahabatku semua....jadilah selalu Penular Nilai-nilai Kehidupan atau disebut juga VALUE AMBASSADOR, When The Heart Rules the Mind,... yang pastinya akan memiliki nilai positif bagi lingkungan yang akan kembali ke diri anda, keluarga anda, dan tentu saja lingkungan...

Ingin memiliki bukunya? silahkan KLIK Disini .
Ingin baca sinopsisnya? silahkan Klik DISINI.

Rasakan perubahan ini dalam keseharian, dalam keluarga dan pekerjaan, setelah anda selesai membaca buku ini,  …… buku ini TIDAK akan membuat anda menjadi lebih Kompeten, lebih berkarakter atau lebih Komunikasi, tetapi secara perlahan dan bertahap akan membuat anda berbeda, mengerti akan kemampuan dan potensi diri, lingkungan, melebur menjadi seseorang yang bernilai, menjadi diri sendiri dengan jati dirinya, dan masuk dalam Lingkar Pengaruh sebagai Value Ambassador, karena semua ini menuju suatu pola dan anda akan merasakan pengalaman dari orang lain,  InshaAllah.





Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Atas kunjungan dan Komentar, saya mengucapkan Terima kasih, semoga bermanfaat, dapat memupuk pikiran positif & selalu dapat mensyukuri Nikmat Allah swt ..., ..Aamiin yra.

Salam,
Hendrawan